(0274) 376691 museumbaharijogja@gmail.com
English Bahasa Indonesia

MINI TRIP 2 HARI KALYCA MONTESSORI SCHOOL BERSAMA MUSEUM BAHARI YOGYAKARTA

22 September 2016

 

 

Kalyca Montessori School memilih Museum Bahari Yogyakarta sebagai tujuan mini trip selama 2 hari yaitu Rabu (21/9) dan Kamis (22/9). Pada hari pertama kunjungan disambut hangat oleh bapak-bapak pengelola museum Serma Suyanta dan Pelda Sukro dengan 32 siswa dan 4 pendamping, sementara hari kedua kunjungan yang diikuti anak-anak berusia 2-4 tahun disambut langsung oleh edukator dengan 10 siswa dan 5 pendamping. Anak-anak yang masih usia PAUD tersebut meski belum begitu paham dengan apa yang dijelaskan tapi mereka sangat antusias mengamati koleksi-koleksi yang ada di Museum bahari Yogyakarta.

Kunjungan minitrip ke Museum Bahari Yogyakarta dipilih oleh Kalyca Montessori School untuk mengenalkan perlengkapan pada transportrasi kepada anak. Novi Diah Lestari seorang educator day care di sekolah tersebut menyatakan  anak-anak sangat tertarik dengan berbagai macam kendaraan yang ada. "Anak-anak kayaknya excited, mereka liat pesawat terbang aja langsung pada keluar kelas. maksudnya anak-anak excited liat alat-alat transportasi kayak kemarin anak-anak yang gedhe setelah dari sini semua langsung diceritakan apa yang dilihat", jelas alumnus seni musik UNY tersebut.

Kunjungan yang berlangsung selama dua hari tersebut berlangsung lancar. Setiap anak menikmati semua koleksi yang ada dan mereka juga menikmati edukasi yang diberikan pengelola museum. kunjungan ditutup dengan ucapan terima kasih dari anak-anak kepada setiap pemandu yang melakukan edukasi. (is)

Ayo jelajah museum!

klik untuk melihat map

Tautan

klik untuk melihat map

klik untuk melihat map