(0274) 376691 museumbaharijogja@gmail.com
English Bahasa Indonesia

TK SINAR MELATI: OUTING DI MUSEUM BAHARI YOGYAKARTA

26 September 2015

 

 

 

Sabtu (26/9) Rombongan TK Sinar Melati mengunjungi Museum Bahari Yogyakarta. Sebanyak 52 siswa dan 6 guru pendamping tiba di Museum Bahari Yogyakarta pukul 08.45. Rombongan yang datang menggunakan kereta mini langsung disambut ramah oleh edukator museum dan juga pengelola museum di Ruang I.

Supratiningsih selaku salah satu pendamping menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan agenda outing untuk pembeajaran diluar kelas. “outing....pengenalan kelautan pengenalan alat transportasi laut, kalau ke patai kan nggak mungkin kalau disini kan transportasi juga ada” jelas guru asal  Mlati tersebut.

Pada kunjungan yang dimulai pukul 09.00 tersebut anak-anak sangat antusias baik di Ruang I, Ruang II, Anjungan dan juga Audio Visual. Suprihatiningsih juga menambahkan bahwa banyak pengetahuan baru yang didapat di Museum Bahari Yogyakarta. “Bu Guru aja gak tau alat-alat yang tadi apa roket e ternyata malah pelampung kita saja tidak bisa menjelaskan, kaya ada ranjau juga tadi”, pungkas Suprihatiningsih. (is)

Ayo jelajah museum!

klik untuk melihat map

Tautan

klik untuk melihat map

klik untuk melihat map